TRIBUN GROUP.Com. Kabupaten Pesawaran, Lampung — Di bulan Ramadhan kegiatan berbagi Takjil merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh berbagai lapisan masyarakat. Hal tersebut juga tidak luput dari PSHT (Persaudaraan Setia Hati Terate) yang pada Ramadhan 1444 H atau pada Ramadhan tahun 2023 PSHT melakukan berbagi takjil yang dilakukan di jalan Raya Way Ratai Padang Cermin Kabupaten Pesawaran.

Kegiatan berbagi Takjil merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh PSHT Cabang Kabupaten Pesawaran dan Ranting Way Ratai. Ratusan Takjil dibagikan oleh PSHT Cabang Pesawaran dan Ranting Way Ratai kepada warga dan pengendara yang melintas di jalan raya Way Ratai.

Sugiharman selaku Kepala Cabang PSHT Kabupaten Pesawaran mengaku bahwa kegiatan bertujuan untuk memupuk persaudaraan antar sesama. Hal senada juga dikatakan Teguh Warseno Ketua Ranting PSHT Way Ratai.

“Selain melestarikan dan mengembangkan seni budaya beladiri, terdapat hal yang tidak kalah penting dijunjung oleh PSHT yakni memupuk persaudaraan terhadap sesama yang salah satunya dalam wujud berbagi takjil di bulan suci Ramadhan 1444 H. ” Ucap Sugiharman.

Hal senada dikatakan oleh Teguh Warseno.

“Kami berharap apa yang kami lakukan menjadi inspirasi bagi kita bersama berapa pentingnya kepedulian terhadap sesama yang salah satunya dalam bentuk berbagi takjil.” Pungkasnya.

Hal serupa dilakukan oleh PSHT dari berbagai pengurus provinsi, cabang maupun ranting secara menyeluruh yang mana PSHT sebagaimana namanya yang menjunjung tinggi persaudaraan dengan berbagai bentuk yang salah satunya menebar kebaikan kepada sesama.

(tribungroup.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like